Postingan Populer

Rabu, 20 Desember 2017

Gua Donan

Wisata alam pangandaran
Gua donan
Oleh : Euis Sartika
NPM : 210110170156



Kabupaten Pangandaran mempunyai segudang potensi pariwasata alam  baik itu wisata air maupun wisata darat, namun sayangnya ada beberapa dari destinasi wisata di Kabupaten Pangandaran yang masih belum diketahui oleh kebanyakan masyarakat, misalnya saja wisata alam Gua Donan yang terletak di Dusun Cinta Maju Desa Tunggilis Kec. Kalipucang Kab. Pangandaran Jawa Barat. Lokasi Gua Donan sendiri sangat strategis karena letaknya tepat berada di pinggir jalan provinsi yang menghubungkan Kabupaten Pangandaran dengan kota-kota lainnya, sehingga jika anda tertarik untuk berwisata ke Gua Donan ini tidak akan sulit untuk menemukan lokasinya.



Luas dari Gua Donan ini kurang lebih 2,5 hektare, dengan panjang lorong sekitar 500 m dan mempunyai 8 lubang untuk masuk serta 3 lubang untuk keluar. Cukup melelahkan memang jika anda ingin menyusuri semua lorong di dalam Gua Donan ini, namun rasa lelah anda akan terbayar dengan pengetahuan dan pengalaman baru yang akan anda dapatkan selama berwisata di Gua Donan. Karena bukan hanya lorong yang terbuat dari batu yang akan anda lihat, tetapi anda juga akan menemukan sebuah ruangan besar dengan stalaktit dan stalakmit yang indah di dalam Gua Donan ini. Selain itu anda juga akan melihat berbagai batu karang yang berbentuk seperti binatang purba serta sebuah batu yang berbentuk seperti kursi kerajaan yang dihiasi oleh stalaktit di dalam gua ini.

Bukan hanya itu saja hal yang menarik dari wisata Gua Donan ini, tetapi nilai sejarahnya juga patut kita pelajari. Tidak banyak orang yang mengetahui bahwa nama Gua Donan ini berasal dari kata ngadon yang artinya singgah, menurut salah seorang juru kunci Gua Donan alasan pemberian nama tersebut ialah karena pada masa zaman penjajahan Belanda, Gua Donan dijadikan sebagai tempat persinggahan atau markas untuk menyimpan senjata perang. Selain itu sebelum dijadikan markas oleh tentara Belanda, gua tersebut bernama Gua Gedong karena terdapat ruangan yang sangat besar dan kolam di dalam gua tersebut.

(Gua Donan ditutup)


Menurut data yang ada, Gua Donan pertama kali dibuka untuk umum ialah sejak tahun 1976 silam, namun bulan Maret tahun 2015 lalu, Gua Donan sempat ditutup oleh pemerintah setempat dengan alasan tidak terawat dan mengalami keretakan dibagian atas dinding gua. Selang tujuh bulan kedepan yaitu pada bulan Oktober 2015, warga sekitar meminta agar Gua Donan diaktifkan kembali dengan alasan bahwa Gua Donan masih memiliki potensi pariwisata dan nilai sejarah yang harus dilestarikan. Menurut budayawan setempat, para arkeolog yang pernah berkunjung ke Gua Donan mengatakan bahwa kuat dugaan gua tersebut pernah dihuni oleh manusia gua. Hal ini diperkuat dengan ditemukannya beberapa makam kuno yang terdapat di sekitar Gua Donan. Selain itu di sekitar Gua Donan juga pernah ditemukan beberapa fosil dan perkakas manusia gua yang sudah tertimbun tanah. Dengan mempertimbangkan berbagai alasan tersebut, akhirnya pada bulan Januari 2017 Gua Donan kembali dibuka untuk umum, perbaikan dan pembangunan sarana dan prasarana di Gua Donan didanai oleh swadaya masyarakat Desa Tunggilis.

 (Gua  Donan kembali dibuka untuk umum)


Selain keindahan dan nilai sejarahnya ada hal lain yang menjadi daya tarik dari wisata Gua Donan ini yaitu cerita-cerita mistis yang dialami oleh para pengunjung Gua Donan, diantaranya ada yang melihat penampakan hantu seperti kuntilanak di dalam foto yang ia ambil saat berwisata di Gua Donan. Selain itu cerita seram lainnya ialah tentang terdengarnya suara nyanyian sunda yang diiringi oleh gamelan pada malam hari, bahkan cerita seram yang terbaru ialah ditemkannya jenglot di dalam Gua Donan, namun menurut kabar yang beredar jenglot tersebut sudah dipindahkan dan Gua Donan sudah dapat dikunjungi seperti biasanya.



Sehingga bagi anda yang menyukai sesuatu yang berbau mistis, ataupun kalian para ‘ghost hunter’ wisata Gua Donan pada malam hari akan sangat menguji adrenalin kalian. Namun bagi anda yang tidak menyukai hal-hal mistis, anda masih tetap dapat berwisata ke Gua Donan bersama teman, keluarga ataupun wisatawan yang lain di siang hari.


Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar